Saturday, November 26, 2011

Gargoyle - Patung Monster Abad Pertengahan

Gargoyle, mendengar kata ini akan terlintas patung berbentuk monster yang ada di bangunan pada abad pertengahan. Tapi sebenarnya patung ini tidak hanya digunakan untuk menghias saja, tapi tujuan utamanya adalah sebagai penyaluran air.

Gargoyle berbentuk kambing, terlihat ada saluran air di punggungnya

Dalam arsitektur, Gargoyle adalah patung pahatan dengan pancuran diujungnya. Di rancang untuk mengalirkan air dari atap agar menjauhi bangunan. Mencegah air hujan mengenai dinding bangunan karena akan mengikis mortar (Seperti semen) yang terdapat diantara balok batu yang menyusun bangunan tersebut.


Arsitek terkadang membuat banyak gargoyle untuk membagi aliran air untuk meminimalisir dampak dari badai (Hujan). Di bagian punggung gargoyle terdapat cekungan tempat air mengalir lalu air keluar melalui mulut gargoyle yang terbuka. Bentuk gargoyle biasanya panjang, karena panjang gargoyle menentukan seberapa panjang dan tempat air jatuh dari mulut gargoyle.
Penyemburan Air
Beberapa mempercayai gargoyle dapat menakuti roh jahat. Selain itu, orang-orang sering tertukar antara Patung gargoyle dengan Patung Grotesque, yang disebut gargoyle hanya yang memiliki sistem air sedangkan Grotesque hanyalah hiasan di bangunan yang tidak memiliki sistem air sama sekali.


Penggunaan gargoyle tidak hanya di Eropa saja, di mesir dan yunani kuno juga pernah menggunakan sistem ini. Bentuknya kebanyakan berbentuk singa, contohnya di Kuil Zeus, terdapat 39 penyalur air berkepala Singa. Sebenarnya ada 102 patung, tapi ada yang putus karena berat.


Gargoyle Kambing
Di Eropa, gargoyle digunakan pada gereja-gereja abad pertengahan. Bentuk gargoyle bermacam-macam dan memiliki pengartian tersendiri seperti Singa, merupakan lambang kebanggaan. Anjing memiliki lambang kesetiaan, Serigala melambangkan perlindungan, Chimera sebagai peringatan dan simbol lain seperti elang, monyet, kambing, ular.. Tapi pada intinya tetap saja gargoyle itu saluran air pada abad pertengahan. Bentuk Gargoyle yang artistik digunakan untuk mendekorasi.

Rancangan Sistem gargoyle

Sekarang ini, Gargoyle jarang digunakan dan rumah-rumah lebih banyak menggunakan semacam pipa untuk drainase. Karena itu sangat sedikit bangunana yang ada gargoyle, dan hanya ada di bangunan kuno abad pertengahan.

 Sumber: Crystalinks, NotreDame, Wikipedia


No comments:

Post a Comment